×
IMG-LOGOIMG-LOGO
IMG-BLOG

Kapan dan Seberapa Sering Sebaiknya Melakukan Eksfoliasi?

By www.mazaya.co.id | 1 Feb 23 | 8 Comments

Seperti yang kita tahu, eksfoliasi adalah langkah penting dalam perawatan wajah karena bermanfaat mengangkat sel kulit mati dan membuat wajah glowing. Tapi tidak seperti membersihkan wajah dan pemakaian moisturizer yang wajib dilakukan setiap hari (pagi dan malam), eksfoliasi memerlukan ‘jadwal’. Melakukannya rutin, sudah pasti. Asal tidak berlebihan, yang dapat buat kulit iritasi.


Pertanyaannya, kapan dan seberapa sering sebaiknya melakukan eksfoliasi? Tentang kapan, apakah pagi atau malam, dermatolog menjelaskan ini tergantung dari kebiasaan dan gaya hidup. Sementara frekuensi eksfoliasi bergantung pada jenis kulit. Jadi, sebenarnya tidak ada standar tentang eksfoliasi, semuanya kembali pada kebutuhan masing-masing individu.


Eksfoliasi: Pagi atau Malam?

Pada dasarnya, eksfoliasi bisa dilakukan baik di pagi maupun malam hari, namun dengan beberapa catatan.

-Bila sehari-hari lebih sering pakai makeup tebal, maka sebaiknya eksfoliasi dilakukan di malam hari. Alasannya, makeup remover dan membersihkan wajah saja tidak cukup kuat mengangkat sisa makeup seperti foundation dan concealer. Eksfoliasi diperlukan untuk meluruhkan sisa makeup dan kotoran sehingga kulit benar-benar bersih dan produk skincare yang dipakai setelahnya dapat meresap dengan baik.


-Wajah yang cenderung kusam saat bangun tidur bisa melakukan eksfoliasi di pagi hari. Kurang tidur atau kualitas tidur yang kurang baik (yang membuat regenerasi sel jadi lambat dan lebih banyak sel kulit mati menumpuk) bisa berdampak pada wajah kusam ketika pagi menyambut. Itulah mengapa eksfoliasi di pagi hari membantu wajah jadi glowing.


-Pemakaian produk dengan bahan aktif di malam hari juga memerlukan eksfoliasi pagi. Bahan kuat seperti retinol (dengan manfaatnya yang efektif mengurangi penampakan keriput) yang dipakai di malam hari sebaiknya tidak digabung dengan eksfoliasi di waktu yang sama guna meminimalsir risiko iritasi kulit. Jika ingin fokus perawatan di malam hari dengan bahan-bahan aktif, sebaiknya lakukan eksfoliasi di pagi hari.


Eksfoliasi: Seberapa Sering?

-Kulit sensitif: 1-2 kali seminggu, itu pun harus benar-benar dilakukan dengan sangat ringan dan lembut.

-Kulit normal dan kombinasi: 2-3 kali seminggu.

-Kulit berminyak: 2-3 kali seminggu


Lakukan eksfoliasi sesuai kebutuhan kulitmu dengan menggunakan Mazaya Dermo Facial Natural Beads. 


Share this Blog :

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *